Sabtu, 13 April 2013

Obat Sistem Kardiovaskuler


BAB I
PENDAHULUAN

1.1   LATAR BELAKANG
Obat yang ada saat ini masih jauh dari ideal. Tidak ada obat yang memenuhi semua kriteria obat ideal, tidak ada obat yang aman, semua obat menimbulkan efek samping, respon terhadap obat sulit diprediksi dan mungkin berubah sesuai dengan hasil interaksi obat, dan banyak obat yang mahal, tidak stabil, dan sulit diberikan. Karena banyak obat tidak ideal, semua anggota tim kesehatan harus berlatih “care” untuk meningkatkan efek terapeutik dan meminimalkan kemungkinan bahaya yang ditimbulkan obat.
Sebagai salah satu dari tim medis perawat seyogyanya telah paham betul akan pemanfaatan obat yang bertujuan memberikan manfaat maksimal dengan tujuan minimal. Dan berikut ini adalah peran perawat dalam pengobatan :
·          Mengkaji kondisi pasien
·          Sebagai pemberi layanan askep, dalam pemberian obat.
·          Mengobservasi kerja obat dan efek samping obat.
·          Memberikan pendidikan kesehatan tentang indikasi obat dan cara penggunaannya.
·          Sebagai advokat atau melindungi klien dari pengobatan yang tidak tepat.

Kamis, 11 April 2013

Makalah Hormon


BAB I PENDAHULUAN
A.     Latar Belakang
Hormon adalah zat yang disekresikan oleh kelenjar endokrin (seperti kelenjar, hipotalamus, hipofyse, epifise di otak, kelenjar kelamin testes di pria dan ovarium di wanita, kelenjar  anak ginjal, tiroid, para tiroid di leher, dan kelenjar pankreas di dekat lambung), masuk langsung ke aliran darah guna memberikan efek fungsi kerja yang normal kepada organ yang memerlukannya
Penggunaan Obat Hormon:
  • Guna menggantikan (substitusi) kekurangan yang terjadi akibat hipofungsi
  • Kelenjar endokrin, seperti : Kekurangan insulin pada hipofungsi pankreas & Kekurangan estrogen setelah masa menopouse
Tetapi yang terbanyak adalah penggunaan untuk tujuan terapi tertentu seperti :
  • Kotikosteroid untuk mengatasi peradangan
  • Hormon kelamin wanita untuk pil anti hamil
Dulu langsung diambil dari kelenjar hewan (sapi, babi, domba) yang dikeringkan. Sekarang dibuat secara sintetis.

Begitu banyaknya jenis dan fungsi hormone, untuk itu penulis sangat tertarik untuk membahas makalah farmakologi tentang Obat Endokrin.

B.     Tujuan
·         Untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah farmakologi
·         Begitu banyak jenis dan fungsi Obat Endokrin sehingga perlu untuk dipaparkan
·         Sebagai bahan pembelajaran